whatsapp-background-filter

WhatsApp, aplikasi berkirim pesan dan panggilan yang populer dipakai banyak orang kini mengumumkan hadirnya fitur baru pada 1 Oktober kemarin. Percakapan video di WhatsApp kini semakin terasa menyenangkan dan ekspresif karena pengguna bisa mengubah latar belakang atau menambahkan filter selama panggilan video berlangsung untuk sentuhan yang lebih personal.

Fitur latar belakang dapat melindungi privasi pengguna dengan menyamarkan area di belakang pengguna supaya terlihat lebih rapi dan bersih atau bahkan membuatnya lebih artistik dan bersih. Beberapa latar belakang yang dapat dipilih seperti Buram, Ruang keluarga, Kantor, Kafe, Kerikil, Pencinta kuliner, Halus, Pantai, Matahari terbenam, Perayaan, dan Hutan.

Sedangkan fitur filter dapat membantu menutupi kekurangan kondisi wajah yang mungkin sedang pucat atau kurang rapi. Ada berbagai pilihan filter menarik yang dapat digunakan, seperti Hangat, Sejuk, Hitam & Putih, Kebocoran cahaya, Melamun, Cahaya prisma, Mata ikan, TV antik, Kaca buram, dan Nada duo.

Tak hanya itu, fitur baru WhatsApp ini juga memungkinkan pengguna mengatur opsi “sentuhan akhir dan ‘pencahayaan redup” saat percakapan video berlangsung sehingga nuansanya akan lebih hidup dan nyaman.

Untuk mengganti latar belakang video dan filter di WhatsApp, berikut caranya:

  1. Lakukan panggilan video call dengan pengguna WhatsApp lain.
  2. Klik ikon tongkat ajaib di bagian kanan atas.
  3. Di sisi bawah layar, pilih tab “Filter” atau “background”. Geser ke kiri-kanan pilihan filter/background yang tersedia.
  4. Klik filter/background yang disukai

Pengguna bisa memilih untuk mengganti filter atau latar belakang saja. Bisa juga mengganti keduanya. Fitur-fitur baru WhatsApp ini baru tersedia untuk Android beta versi 2.24.21.15. Untuk pengguna aplikasi WhatsApp reguler harap menunggu karena fitur-fitur ini baru akan tersedia untuk pengguna dalam beberapa minggu ke depan.

Jangan lupa subscribe channel

By Adit

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *